Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Investasi Akseleran di Sulsel Tembus Rp2,4 Miliar

Perusahaan pinjam meminjam langsung berbasis teknologi informasi atau financial technology (fintech lending) Akseleran, mencatat total investasi di wilayah Sulawesi Selatan mencapai Rp2,4 miliar.
Akseleran / Bisnis - Nindya Aldila
Akseleran / Bisnis - Nindya Aldila

Bisnis.com, MAKASSAR -- Perusahaan pinjam meminjam langsung berbasis teknologi informasi atau financial technology (fintech lending) Akseleran, mencatat total investasi di wilayah Sulawesi Selatan mencapai Rp2,4 miliar.

VP Sales Akseleran, Eben Napitupulu mengatakan, jumlah tersebut menunjukkan kinerja yang positif. Makassar kata dia menjadi kota yang paling berkontribusi besar dari total investasi tersebut yakni sebesar Rp2,3 miliar.

"Itu berarti hampir 90% total investasi kita ada di Kota Makassar. Kinerja pertumbuhan di Makassar memang cukup progresif," kata Eben di Makassar, Kamis (27/6/2019).

Eben memaparkan total investasi tersebut berasal dari 373 lender atau pemberi pinjaman yang ada di Sulsel. Yang mana 264 lender di antaranya berada di Makassar.  Dengan jumlah rerata investasi dari setiap lender yaitu sekitar Rp7 hingga 8 juta per orang.

Hal ini menegaskan, mayoritas lender di Sulsel kata Eben merupakan investor yang berasal dari kalangan menengah ke atas. Secara rinci ia menyatakan, dari total lender yang berinvestasi di Akseleran, 80% di antaranya merupakan kalangan milenial dengan rentan usia 19-34 tahun.

"Untuk jumlah borrower atau peminjam di Sulsel saat ini baru sekitar 50 orang dengan total pinjaman sebesar Rp96 juta. Masih agak minim memang," kata Eben.

Karenanya, memasuki semester II/2019 mendatang, Akseleran akan lebih agresif memacu penyaluran kredit. Utamanya dengan penyasar pelaku usaha kecil menengah (UKM) dan industri kreatif. Eben mengaku optimistis target tersebut bisa tercapai dengan melihat kondisi perekonomian di Sulsel.

Seacara nasional jumlah lender Akseleran yang dari kaum milenial sekitar 75%-80% sebanyak hampir 100.000 lender, tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Eben mengungkapkan, mereka bahkan berkontribusi 51% dari total seluruh pemberian dana pinjaman yang diberikan.

"Hingga akhir tahun 2019, ini Akseleran menargetkan menyalurkan pembiayaan hingga dua kali lipat atau sebesar Rp1 triliun," jelas Eben.

Untuk mencapai target itu, pihaknya telah menyiapkan sejumlah strategi untuk mendoring pembiayaan, misalnya saja intensifikasi produk, jaringan, dan melakukan kerja sama utamanya melalui skema supply chain financing.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper